Hubungan Pemberian Discharge Planning dengan Kecemasan pada Pasien Diabetes Melitus

Yashinta Setiyani, Fatma Siti Fatimah, Sumarsi Sumarsi

Abstract


Diabetes melitus penyakit tidak menular yang sifatnya kronik, bila tidak mendapatkan penatalaksanaan yang baik akan terjadi komplikasi pada seluruh bagian tubuh bahkan hingga kematian. Pasien diabetes melitus yang menjalani rawat inap akan mengalami masalah secara fisiologis maupun psikologis. Salah satu masalah psikologis pada pasien diabetes yang menjalani rawat inap adalah kecemasan. Suatu metode dalam pelayanan keperawatan untuk mengidentifikasi kebutuhan pasien baik kebutuhan fisik maupun psikologis pasien yang dilakukan sejak pasien tersebut masuk ke rawat inap hingga pasien dinyatakan boleh pulang dilakukan melalui discharge planning. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pemberian discharge planning dengan kecemasan pada pasien diabetes melitus di RS Mata “Dr.YAP” Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian Cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien kasus mata dengan diabetes melitus yang dirawat di ruang rawat inap di RS Mata “Dr.YAP” Yogyakarta dengan sampel sebanyak 30 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Accidental sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang diberikan discharge planning yang baik, tidak memiliki kecemasan sebesar 70%. Analisis data menggunakan uji statistik Chi-square dengan nilai p-value 0,010. Kesimpulannya terdapat hubungan antara pemberian discharge planning dengan kecemasan pada pasien diabetes melitus di Rumah Sakit Mata “Dr.YAP” Yogyakarta.

Kata Kunci: diabetes melitus, kecemasan, discharge planning


Keywords


diabetes melitus, kecemasan, discharge planning

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Bustan MN. Manajemen Pengendalian Penyakit Tidak Menular. Jakarta: Rineka Cipta; 2015.

Game FL, Apelqvist J, Attinger C, Hartemann A, Hinchliffe RJ, Londahl M, et al. IWGDF guidance on use of interventions to enhance the healing of chronic ulcers of the foot in diabetes 32. Diabetes Metab Res Rev. 2016;75–83.

Videbeck SL. Buku Ajar Keperawatan Jiwa. Jakarta: EGC; 2008.

Kozier B. Fundamental Keperawatan :Konsep, Proses & Praktik. 7th ed. Jakarta: EGC; 2010.

Potter PA, Perry AG. Fundamentals of Nursing, Fundamental Keperawatan. 7th ed. Jakarta: Salemba Medika; 2009.

Indonesia KKR. Populasi lansia diperkirakan terus meningkat hingga tahun 2020. Diakses pada tanggal, 28. 2013.

Penelitian B, RI PKKK. Penyajian Pokok-Pokok Hasil Riset Kesehatan Dasar 2013. Jakarta: Kemenkes RI; 2014.

Soegondo S, Pradana S, Imam S. Penatalaksanaan Diabetes Melitus Terpadu. 2nd ed. Jakarta: Badan Penerbit FKUI; 2015.

Kusumawati F, Hartono Y. Buku Ajar Keperawatan Jiwa. Jakarta: Salemba Medika; 2010.

Machfoedz I. Metodologi Penelitian (Kuantitatif & Kualitatif). Revisi. Yogyakarta; 2016.

Lukman. Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Gangguan Sistem Muskuloskeletal. Jakarta: Salemba Medika; 2009.

Lutfa U, Maliya A. Faktor-faktor yang mempengaruhi kecemasan pasien dalam tindakan kemoterapi di Rumah Sakit Dr. Moewardi Surakarta. 2008;

Kaplan HI, Saddock BJ. Sinopsis Psikiatri. 8th ed. Jakarta.: Bina Rupa;

Laela S, Wahyuni E. Hubungan Riwayat Ansietas di Keluarga Terhadap Ansietas Mahasiswa Tingkat I Dalam Mempertahankan Beasiswa di Akper Manggala Husada. J Ilm Keperawatan Altruistik. 2018;1(1):15–30.

Notoatmodjo S. Perilaku Kesehatan. Cetakan Ketiga. Revisi. 2007.

Azimatunnisa A, Kirnantoro K. Hubungan Discharge Planning dengan Tingkat Kesiapan Klien dalam Menghadapi Pemulangan di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta (Doctoral dissertation, STIKES’Aisyiyah Yogyakarta). 2011;

Notoatmodjo S. Pengantar Ilmu Perilaku Kesehatan Dan Pendidikan Kesehatan Gigi. Jakarta: EGC; 2010.




DOI: http://dx.doi.org/10.21927/ijhaa.2018.1(2).89-96

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Indonesian Journal of Hospital Administration

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.



ISSN (print) 2624-265X, ISSN(online) 2621-2668

Indonesian Journal of Hospital Administration indexed by:


Office:
Alma Ata University
Jl Brawijay a no. 99, Tamantirto, Kasihan Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Web Analytics View My Stats