Alternatif Swamedikasi Sakit Kepala dengan Penggunaan Lilin Aromaterapi di Dukuh Butuh Lor, Triwidadi, Bantul, Yogyakarta

Authors

  • Arfinda Hanung Saputri universitas alma ata
  • Ferdinan Khan Sondak universitas alma ata
  • Diajeng Mahai Sukma universitas alma ata
  • Kristianto Kristianto universitas alma ata
  • Indra Irawan Universitas Alma Ata
  • Eva Karunia
  • Fitriah Ramadani Universitas Alma Ata
  • Niam Mardia Universitas Alma Ata
  • Jelita Sukawati Universitas Alma Ata
  • Hajiria Tandawali Universitas Alma Ata
  • Emelda Emelda Universitas Alma Ata

DOI:

https://doi.org/10.21927/jbd.2025.4(2).78-84

Keywords:

Lilin aromaterapi, sakit kepala, swamedikasi

Abstract

Salah satu bentuk dari Tri dharma Perguruan Tinggi adalah pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat yang mengambil peran penting pada masyarakat dukuh Butuh Lor, Kalurahan Triwidadi, Bantul, Yogyakarta dalam upaya peningkatan pemahaman masyarakat mengenai swamedikasi dan penggunaan lilin aromaterapi dalam penanganan keluhan sakit kepala. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk membantu masyarakat melakukan swamedikasi secara benar dan aman, memberikan informasi kepada masyarakat tentang salah satu alternatif penggunaan lilin aromaterapi untuk penanganan keluhan sakit kepala. Kegiatan ini terdiri ataÅŸ 5 tahapan yaitu mengundang peserta, pembuatan lilin aromaterapi, tanya jawab sebelum penyuluhan, pelaksanaan penyuluhan swamedikasi sakit kepala, KIE lilin aromaterapi dan evaluasi. Penyuluhan ini diberikan kepada sejumlah 30 orang ibu-ibu yang merupakan perwakilan dari masing-masing RT yang ada di dukuh Butuh Lor. Dari hasil penyuluhan tersebut, masyarakat sangat antusias mendengarkan dan mengajukan pertanyaan mengenai materi penyuluhan yang disampaikan. Sehingga pengetahuan mereka mengenai swamedikasi dan pemanfaatan lilin aromaterapi untuk mengatasi sakit kepala menjadi meningkat. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan pemahaman masyarakat mengenai topik yang disampaikan yang diharapkan dapat mengurangi resiko efek samping dan komplikasi kesehatan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Downloads

Published

2025-12-25

Issue

Section

Articles